Pawon Renjana Malang, Menu & Harga
Pawon Renjana Malang - Mengenai tempat-tempat kuliner sih so pasti Malang adalah tempatnya. Ada banyak banget tempat-tempat kuliner di Malang yang memiliki ciri khasnya masing-masing dan memiliki peminat yang banyak, seperti salah satu contohnya sebuah restoran baru yang hadir dengan mengusung konsep keren yang berciri khas ala Jawa, namanya yaitu Pawon Renjana.
Google Maps/ Mukhiddin Yahya |
Pawon Renjana Malang ini memiliki banyak sisi kelebihannya loh, pastinya sangat menarik untuk dijadikan sebagai destinasi wisata kuliner kalian. Tersedia berbagai macam menu kuliner khas Jawa yang spesial di sini, yuk simak ulasan dan informasi lebih jelasnya di bawah ini.
Seputar Pawon Renjana Malang
Pawon Renjana hadir sebagai salah satu tempat kuliner terbaru di Kota Malang. Resto ini milik seorang dosen UWG, ini merupakan cabangnya yang ke-3 loh. Pastinya menawarkan keistimewaan buat para pelanggannya ya, baik dari sisi tempatnya maupun menu-menu kulinernya.
Pawon Renjana Malang ini dari segi tempatnya sih bagus banget ya, dibuat dengan style yang pastinya estetik dan Instagramable. Mendukung untuk keperluan foto-foto maupun ngonten. Buat WFC-an dan wisata kuliner keluarga juga tentu cocok banget.
Google Maps/ Adink Odink |
Dari segi letaknya juga strategis banget nih, berada di pinggir jalan raya, aksesnya mudah sekali dan gampang banget menemukannya. Resto ini setiap area tampil cakep banget, desain interiornya enak dipandang, ditambah dengan adanya tanaman hias yang bikin cantik dan asri.
Buat kalian yang senang menikmati makanan khas Jawa, maka pastut mencoba menu-menu spesial Pawon Renjana Malang. Tersedia menu tradisional dengan citarasa Jawa, misalnya seperti botok ayam, pepes ikan tongkol, nasi goreng jawa, nasi goreng rempah, tahu telor dan lain sebagainya.
Harga Menu Pawon Renjana Malang
Bagi kalian yang ingin tahu lebih lengkapnya mengenai daftar menu dan harga Pawon Renjana Malang ini, maka akan kita informasikan untuk kalian.
Google Maps/ Riko Citra Lusinda |
Berikut detail menu Pawon Renjana Malang beserta harganya.
Lauk Gorengan:
- Mendol 3k
- Terong Goreng 10k
- Tempe Goreng 3k
- Empal Goreng 25k
- Paru Goreng 20k
- Ayam Goreng Telor 25k
- Ayam Goreng Laos 25k
- Tempe Mendoan 4k
- Telor Dadar 6k
- Telor Ceplok 6k
- Telor Crispy 6k
- Tempe Kacang 4k
- Bakwan Jagung 4k
- Tahu Isi Sayur 4k
- Ikan Asin Tepung 4k
- Bandeng Presto 18k
Lauk Bakaran:
- Sate Ayam Renjana 10k
- Sate Lilit 8k
- Sate Daging 20k
- Ayam Bakar 25k
Lauk Kukusan:
- Botok Ayam 10k
- Pepes Ikan Tongkol 10k
- Botok Lamtoro 10k
- Botok Teri Tempe Kemangi 10k
Kuah Sanian:
- Kuah Pedas Ikan Kakap 25k
- Kuah Pedas Ayam 20k
- Kuah Pedas Klotok 20k
- Kuah Pedas Cecek 15k
- Kuah Pedas Tongkol 15k
- Mangut Lele 20k
- Orem-Orem 10k
- Aneka Lodeh 10k
Kuah Ringan:
- Sayur Asem 10k
- Sayur Bening 20k
- Sop Sayur 20k
Menu Ala Carte:
- Bisteak Mushroom Sauce 85k
- Pecel 20k
- Gado-Gado 20k
- Ayam Mentai 30k
- Ayam Katsu 30kNasi Goreng Rempah Renjana 33k
- Nasi Goreng Seafood 35k
- Nasi Goreng Jawa 30k
- Nasi Goreng Special 35k
- Nasi Goreng Kemangi 35k
- Rujak Cingur 25k
- Soto Daging 40k
- Bubur Ayam 18k
- Mie Godhog 23k
- Bakmie Goreng 23k
- Tahu Telor 20k
- Udang Crispy 40k
- Udang Telor Asin 50k
- Udang Asam Manis 45k
Menu Gorengan:
- Tape Goreng 6k
- Weci / Ote-Ote 4k
- Ubi Goreng 4k
- Pisang Goreng 4k
Menu Jenang:
- Jenang Sumsum 4k
- Jenang Grendul 4k
- Jenang Ketan Hitam 4k
- Jenang Kacang Hijau 4k
- Kolak Ubi 15k
Minuman Kopi Panas:
- Kopi Tubruk 15k
- Kopi Susu Tubruk 18k
- Kopi Susu Kayu Manis 20k
- Hot Cappuccino 28k
Minuman Kopi Dingin:
- Es Kopi Susu Gula Aren 30k
- Es Kopi Cendol 25k
- Es Avocado Coffee Float 35k
- Es Kopi Cokelat 30k
- Es Kopi Banana 30k
- Es Kopi Pandan 30k
- Es Cappuccino Cincau 20k
Minuman Tradisional:
- Wedang Rinde 25k
- Wedang Jahe 20k
- Es Dawet 20k
- Es Sinom 12k
- Es Teh Buah Rempah 20k
- Es Tape Ketan Hitam 20k
- Ginger Beer 25k
- Es Nyiur Jahe 25k
Aneka Juice:
- Juice Alpukat 20k
- Juice Strawberry 20k
- Juice Sehat 20k
- Juice Segar 20k
Mocktail:
- Sparkling Blue 28k
- Twilight 28k
Mojito:
- Mojito Lychee 25k
- Mojito Lemon 25k
Milkshake:
- Milkshake Strawberry 25k
- Milkshake Cokelat 25k
Minuman Panas:
- Teh Manis/Tawar 10k
- Jeruk Manis 15k
- Jeruk Nipis 15k
- Lemon Tea 18k
- Teh Poci 25k
- Cokelat Panas 23k
Minuman Dingin:
- Es Teh Manis/Tawar 12k
- Es Jeruk Manis 18k
- Es Jeruk Nipis 18k
- Es Lemon Tea 18k
- Es Leci Tea 18k
- Es Cokelat 28k
- Es Degan 20k
- Es Degan Jeruk 30k
- Es Cao 18k
- Es Soda Gembira 20k
- Yaku Berry 25k
- Kapien 20k
- Air Mineral 6k
Fasilitas
Fasilitas yang terdapat di Pawon Renjana Malang ini misalnya seperti seating area, area indoor dan outdoor yang estetik dan nyaman, ruangan dengan AC, Wifi, colokan listrik, area parkir, toilet dan lain-lain.
Jam Buka
Jam buka Pawon Renjana Malang ini mulai pukul 07.00 hingga 00.00 WIB.
Lokasi Pawon Renjana Malang
Lokasi Pawon Renjana Malang ini terletak di Jl. Gajahmada No.11, Kiduldalem, Kec. Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65119.
Sekian informasi seputar Pawon Renjana Malang yang kini sedang hits. Buat kamu yang senang berburu tempat kuliner, maka perlu mencoba nongki di tempat kuliner ini. Ikuti terus Cafemalanghits.com untuk mendapatkan update terbaru.